Sebanyak 636 mahasiswa /i Angkatan 2013 Prasetiya Mulya Business School BSD terpaksa harus meninggalkan rumah, untuk tinggal sementara di desa-desa yang ada di Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur.
Tinggal dan berbaur dengan warga desa setempat selama 30 hari, merupakan pengalaman pertama kali bagi sebagian besar mahasiswa. Dengan penerangan lampu seadanya, tanpa AC, dan tidur di bale bambu mereka rasakan, plus bonus gigitan nyamuk kebon.
Kegiatan ini, merupakan salah satu upaya Prasetiya Mulya BSD dalam mendukung pengembangan kewirausahaan secara lebih menyeluruh dengan menyelenggarakan sebuah program kuliah kerja nyata (KKN) berbasis kewirausahaan di pedesaan.
“Mereka adalah Mahasiswa S1 tingkat 3 atau semester 6 yang telah memiliki kedewasaaan. Secara langsung mereka membantu pengembangan usaha secara mandiri dan bersosialisai dengan warga desa,” cerita Muhammad Setiawan Kusmulyono, Kordinator Comdev 2016 kepada Tim Redaksi Serpong Update saat berlangsung “Saung Rahayat” yang berlangsung hari Sabtu (27/2) di Alun-alun Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur.
Program Community Development, atau Program Comdev dengan mutu nilai 4 SKS merupakan mata kuliah wajib bagi setiap mahasiswa. Selain sebagai program kewirausahaan bagi masyarakat, Program Comdev menjadi salah satu sarana Prasetiya Mulya untuk melakukan revitalisasi program KKN nasional agar lebih berdaya guna dan tepat manfaat bagi kemandirian masyarakat desa.
Selama satu bulan, sebanyak 6 sampai 7 peserta Comdev harus tinggal dan beradaptasi di rumah Mitra Binaan Prasmul. Satu kelompok disisi oleh mahasiswa dan mahasiswi dengan jurusan berbeda.
Mitra Binaan, secara otomatis juga akan menjadi orang tua asuh bagi mahasiswa yang tinggal di rumahnya. Hal ini bertujuan supaya tercipta ikatan yang erat antara mitra dengan mahasiswa sehingga bisnis yang dijalankan pun dapat lebih lancar.”Sebagai orang tua asuh. Jika anak didik kami nakal, wajib dimarahi bahkan dijewer jika perlu,” pesan Kusmulyono kepada orang tua asuh saat menitipkan peserta Comdev.
Berlangsung dari 21 Januari – 5 Maret 2016, Program Community Development 2016 Prasetiya Mulya Business School diikuti 40 UMKM dari Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur.