27 C
Tangerang Selatan
Sabtu, 25 Januari 2025
Serpong Update
EDUCATION

Di Studio Green Screen & Render Farm, Mahasiswa UMN bikin Film

Universitas Multimedia Nusantara (UMN) berdiri sejak 2007 atas prakasa Dr. (HC) Jakob Oetama, Perintis Kompas Gramedia. Sebagai universitas berbasis Teknologi Informasi dan Teknologi (ICT), menawarkan sebelas program studi.
UMN tidak hanya mendidik mahasiswanya untuk siap menjadi professional, namum juga mendidik untuk siap menjadi entrepreneur di bidang teknologi atau disebut technopreneur.

Untuk mengakomodir kebutuhan sekaligus keinginan mahasiswa. UMN menyediakan fasilitas yang dibutuhkan pada sebelas program studi. Seperti pada Program Studi Film dan Televisi (FTV), Kampus UMN memiliki Studio Green Screen & Render Farm yang dibutuhkan oleh industri film dan animasi.

Ina Riyanto, Kepala Program Studi Film dan Televisi (FTV) UMN mengungkapkan, kedua fasilitas itu disediakan untuk memastikan kompetensi lulusan UMN seperti yang dibutuhkan oleh industri. “Studio Green Screen & Render Farm berstandar industri jarang ditemukan di perguruan tinggi. Dimana, kedua studio ini sangat sering digunakan di industri film dan animasi,” tutur Ina, saat konfrensi pers pembukaan UCIFEST 7, yang berlangsung 15 Nopember 2016 di Kampus UMN, Gading Serpong, Tangerang.

Lebih lanjut, Ina menjelaskan untuk studio Render Farm sendiri biasanya hanya dimiliki oleh studio animasi professional. Ditingkat universitas, hanya UMN yang baru memiliki.

Melalui Render Farm ini, UMN juga mempersiapkan calon-calon animator muda untuk dapat bekerja di Infinite Framework (IFW) Studios, yakni studio animasi terbesar di Asia Tenggara yang dijuluki sebagai ‘kembaran’ dari Hollywood. IFW Studios sudah memproduksi film-film animasi dari lokal hingga film-film Hollywood.

“Kini mereka membutuhkan lebih dari 100 animator dan UMN diminta untuk melatih dan menyeleksi mahasiswa berbakat,” ujar Ina bangga dengan film animasi “Timun Mas” yang berhasil mengalahkan saingan yang berasal dari studio animasi profesional di Indonesia dalam ajang Apresiasi Film Indonesia (AFI) 2016.

Sedangakan Studio Green Screen UMN dilengkapi dengan limbo set, yang memungkinkan penggunanya untuk membuat adegan apapun dengan set yang ada.Studio ini berkapasitas 40 orang dengan luas studio 5 m x 12 m dengan limbo set green screen berukuran 5 m x 4 m x 4 m.

Berita Terkait

Leave a Comment