Sabtu, 11 Januari 2025
Serpong Update
TEKNO

Ini Transaksi yang Bisa Dilakukan dengan BCA Keyboard

Serpongupdate.com – Menginjak usia yang ke-62 tahun ini, BCA ingin memberikan ‘hadiah istimewa’ kepada nasabah setia BCA dengan salah satu fitur terbaru dari BCA mobile untuk semakin mempermudah transaksi perbankan yaitu dengan peluncuran BCA Keyboard.

Di BCA Keyboard, nasabah dapat melakukan berbagai jenis transaksi yaitu info saldo, mutasi rekening, transfer ke rekening BCA dan transfer ke virtual account BCA. Cara mendapatkan BCA keyboard cukup mudah yaitu  dengan mengunduh (download) atau memperbaharui (update) aplikasi BCA mobile versi terbaru lalu melakukan aktivasi fitur BCA Keyboard pada aplikasi BCA mobile dan memilih BCA Keyboard sebagai keyboard utama pada smartphone Anda.

Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja mengatakan, dengan fitur BCA Keyboard, antara Anda dan lawan bicara Anda yang sedang berbincang melalui aplikasi chatting dan ingin melakukan transaksi perbankan, nasabah dapat langsung membuka aplikasi BCA mobile dengan menekan button logo BCA di keyboardnya (BCA Keyboard) kemudian melakukan transaksi perbankan dan langsung mengirimkan bukti transaksi ke lawan bicara Anda

“Kami berkomitmen untuk senantiasa memberikan yang terbaik sesuai kebutuhan nasabah di berbagai kalangan dan usia, selamat menikmati kemudahan transaksi perbankan sambil chatting,” tutup Jahja. di BCA Expoversary hari kedua di ICE BSD City, Sabtu (23/02). (sbr)

 

Berita Terkait

Leave a Comment