27 C
Tangerang Selatan
Sabtu, 19 April 2025
Serpong Update
LIFESTYLE

Hadir di The Breeze BSD City, Twelve Bottles Sajikan Beragam Wine

Serpongupdate.com –  Penikmat wine, kini tak perlu jauh-jauh lagi untuk mencari di luar Tangerang. Hadir di kawasan The Breeze BSD City, gerai ‘Twelve Bottles’ menyajikan beragam jenis wine local dan manca negara.

Mengklaim sebagai gerai wine pertama di kawasan Tangerang, Twelve Bottles, menyajikan ragam minuman dari fermentasi anggur di berbagai belahan dunia. Untuk wine lokal asal Bali seperti Sababay dan Plaga juga terpampang di gerai tersebut.

“Kami hadir sebagai ritel wine, kalau orang mengenal minuman ini mahal. Di tempat kami jauh lebih murah, karena konsep ritel yang kami tawarkan,” ucap Lisa, Head Office Twelve Bottle The Breeze BSD City.

Lisa mengaku, pangsa pasar di kawasan Tangerang, cukup baik, dalam konsumsi wine.Hal itu, didukung juga dengan tingginya pemahaman masyarakat, mengenai manfaat wine.

Namun, bagi pemula yang ingin mengenal lebih jauh terkait Wine, Lisa juga bisa diajak berdiskusi panjang mengenai wine.“Range harga wine perbotol yang kami tawarkan di kisaran Rp 290 hingga 1,9 juta. Harga kami masih lebih murah, dibanding membeli di resto atau menikmati langsung di hotel. Ada juga minuman alkohol spirit yang kami  jual,” ucap Lisa.

Gerai berkonsep ritel ini, tak menutup untuk pecinta wine yang ingin menikmati langsung di tempat. Twelve bottles juga tidak mensyaratkan apapun, bagi yang ingin menikmati wine gerainya. “Bagi pemula yang ingin mengenal wine, kami juga menjual dalam satu gelas, seharga Rp 75 ribu,” kata dia. (han)

Berita Terkait

Leave a Comment