26.4 C
Tangerang Selatan
Rabu, 27 November 2024
Serpong Update
RELEASE

Bupati Tangerang Tinjau Lokasi Banjir

Serpongupdate.com – Bupati Tangerang A Zaki Iskandar bersama Wakil Bupati tangerang dan Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Moch Maesyal Rasyied meninjau langsung ke se jumlah lokasi yang terkena banjir di Kabupaten Tangerang. Rabu (01/01/20).

Bupati Tangerang A Zaki Iskandar mengatakan, banjir ini terjadi sejak pagi tadi diakibatkan Tingginya curah hujan saat ini di beberapa Wilayah di Kabupaten Tangerang  ketinggian air mencapai 20-30 Cm. Dirinya memastikan seluruh kesiapsiagaan jajarannya guna mengantisipasi hujan lokal serta banjir kiriman

“Kondisi saat ini masih dalam siaga Banjir Kiriman. seluruh instansi terkait juga saya minta untuk mengantisipasi ini, selain itu, kami imbau warga yang ada di bantaran kali untuk lebih waspada.” tandasnya.

Setelah meninjau banjir di kelurahan bencongan, Bupati langsung melanjutkan untuk meninjau sekaligus membantu Evakuasi Pasien Rumah Sakit QADR islamic Karawaci yang terkena Banjir.

Bupati juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Kab Tangerang, Di musim penghujan ini agar kita semua bisa cepat tanggap dan siap siaga dengan berbagai kemungkinan yang terjadi akibat dari curah hujan yang tinggi ini khususnya disektor wabah penyakit DBD di Daerah-daerah yang rawan terkena bencana banjir tentu ini harus segera di monitoring terus oleh OPD terkait agar tidak terjadi hal yang tidak kita inginkan

“Di Titik Wilayah yang terkena Banjir ini kita sudah siapkan berbagai penanggulangan bagi warga jika warga harus mengungsi, dapur umum serta berbagai perlengkapan logistik pun sudah kita siapkan,” ucap Zaki. (rls)

Berita Terkait

Leave a Comment