28.3 C
Tangerang Selatan
Selasa, 26 November 2024
Serpong Update
Gallery

Sejak Beroperasi April 2020, RLC Tangsel Tangani 656 Pasien Covid-19

Serpongupdate.com – Sejak dioperasikannya fasilitas penanganan kasus Covid-19 di pertengahan bulan April 2020 lalu, sudah 656 orang tercatat menghuni Rumah Lawan Covid-19 Kota Tangerang Selatan (RLC Kota Tangsel) guna menjalani masa isolasi dan perawatan medis.

Koordinator RLC Kota Tangsel, Suhara Manulang mengatakan, angka tersebut dari awal berdirinya RLC Kota Tangsel.”Sampai hari ini 15 Oktober 2020 Rumah Lawan Covid sudah merawat 656 pasien. Dan yang sudah pulang 570 orang,” kata Suhara saat ditemui di RLC Kota Tangsel, Serpong, Kamis (15/6/2020).

Suhara mengungkapkan ratusan orang yang telah sembuh dan telah pulang itu mendapati perawatan dan isolasi lima hingga empat belas hari ke depan.

Menurutnya masa waktu pasien menjalani masa perawatan dan isolasinya itu dilihat akan perkembangan imunitas tubuh maupun diagnosa per orang tersebut. Hingga para pasien itu bakal dinyatakan sembuh ataupun melanjutkan perawatan medis secara intensif bila dibutuhkan.

“Para pasien dirujuk ke RSU Tangerang Selatan untuk pemeriksaan rontgen paru-paru dan pemeriksaa darahlengkap.Nah dari sana kan dokter konsultan kami di RSU akan memutuskan apakah yang bersangkutan masih bisa di karantina di Rumah Lawan Covid atau dialih rawat ke RSU atau rumah sakit lain,” jelasnya.

Adapun saat ini RLC Kota Tangsel masih mencatat puluhan orang yang menjalani masa perawatan dan isolasinya. “Untuk hari ini sementara yang dirawat di Rumah Lawan Covid berjumlah 61 orang,” tutupnya. (Ccp)

Berita Terkait

Leave a Comment