Serpongupdate.com – Perayaan Imlek 2021 atau 2572 yang jatuh di tanggal 12 Febuari akan diperingati warga keturunan Tionghoa di Kota Tangerang dengan terbatas. Pasalnya, kondisi pandemi saat ini masih terjadi.
Meski demikian, berdasarkan pantauan di Vihara Nimmala (Boen San Bio) tampak kesiapan menyambut Imlek. Sejumlah petugas sibuk menyusun nama penyumbang dana yang kemudian dipasang pada lampion diatas langit vihara.
Selain itu, petugas lainnya juga sudah mulai merapihkan altar persembahyangan serta perbaikan fasilitas vihara lainnya.
Wakil Yayasan Vihara Nimmala Rika menjelaskan untuk peringatan Imlek di tahun 2021 dilaksanakan dengan terbatas menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Untuk umat yang akan sembahyang di vihara jumlahnya akan dibatasi hanya 35 orang per kelompok dan selesai sembahyang langsung diarahkan untuk pulang.
“Kami siapkan juga siaran peringatan Imlek doa bersama dan talkshow secara daring melalui akun YouTube kami,” imbuh Rika, Minggu (31/1).
Ia menegaskan, bahwa pihak yayasan tidak menyelenggarakan perayaan Imlek, hanya saja bagi umat yang ingin sembahyang diperbolehkan asal mengikuti protokol kesehatan.
Pada perayaan sebelum pandemi, Vihara Nimmala biasanya bisa dihadiri sekitar 1.000 orang, yang ramai sejak sore hingga dini hari peringatan Imlek.
“Bagi umat yang nanti sembahyang di Vihara Nimmala harus mematuhi protokol kesehatan mulai dari mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak. Kami siapkan petugas yang memantau,” katanya.
Untuk pemasangan lampion, sebanyak 800 secara bertahap telah di pasang pada atap vihara. Lampion itu sebagai lambang doa dan harapan di tahun baru supaya lebih baik dari tahun sebelumnya. (Fjn)