32.9 C
Tangerang Selatan
Sabtu, 19 April 2025
Serpong Update
RELEASE

Dukung Pemerintah Pusat, Dishub Kota Tangerang Siap Terapkan Aturan PPKM Darurat

Serpongupdate.com  – Dinas perhubungan kota Tangerang bersiap  mengikuti instruksi pemerintah pusat dalam pelaksanaan PPKM darurat yang dilaksanakan di Jawa dan Bali.

Kepala dinas perhubungan kota Tangerang Wahyudi Iskandar menjelaskan bahwa pihaknya hingga saat ini masih membatasi jumlah orang yang naik angkutan umum sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Adapun menjelang pelaksanaan PPKM darurat di Kota Tangerang pihaknya menyatakan siap mengikuti instruksi pemerintah.

“Pastinya kami siap menjalankannya. Dan kenyataannya saat ini demandnya rendah hanya 30 persen,” ungkapnya, Kamis (1/7).

Lebih jauh ia menjelaskan angkutan umum yang menjadi kewenangan dalam pembatasan tersebut yakni angkutan dalam kota, misalnya si Benteng, BRT.”Kalau kami dalam kota, kalau untuk dalam kota sudah melakukan pengendalian itu,” imbuhnya.

Meski demikian disinggung soal pembatasan penumpang hingga 70 persen ia mengaku masih akan menunggu hasil final dari kebijakan pemerintah dalam penerapan PP darurat.

“Itu kan masih draft ya, saya belum bisa menyampaikan, kalau memang jelas aturannya sampai dengan aturan kota mungkin untuk diterapkan karena memang regulasinya jelas kita laksanaka,” tandasnya. (Fjn)

Berita Terkait

Leave a Comment