Serpongupdate.com – Kelompok Kerja Wartawan Harian Tangerang Raya atau Pokja WHTR akan memiliki ketua baru. Pokja WHTR menggelar kongres ke XI untuk membentuk susunan kepengurusan baru.
Kongres bakal digelar di Restoran Istana Nelayan Kebon Nanas, Kota Tangerang pada Sabtu 25 September 2021. Selain memilih ketua baru, pembahasan perubahan Anggaran Dasar Rumah Tangga (AD/ART) dan program kerja serta rekomendasi-rekomendasi menjadi agenda penting.
Lalu siapa saja yang bertarung menahkodai Pokja WHTR? Saat ini, ada dua kandidat calon ketua periode 2021-2023 yang sudah terverifikasi, yakni Imam Fauzi dari poskota.co dan Ade Bagus dari Beritasatu Tv.
“Imam saat ini sebagai petahana dan Ade Bagus, wajah baru yang siap bersaing dalam perebutan kursi ketua Pokja WHTR periode 2021-2023,” kata Ketua panitia kongres, Hendra Wibisana di Markas Pokja WHTR, Jalan Perintis Kemerdekaan 38A, Babakan, Kota Tangerang, Selasa (21/9/2021).
Lanjut Hendra, hingga saat ini kontestasi pencalonan ketua di organisasi profesi wartawan terlawas di wilayah Tangerang berjalan dengan baik. Hendra pun berharap kedua kandidat tidak berupaya untuk saling menjatuhkan satu sama lain.
“Tidak ada jegal-menjegal. Karena kami tidak ingin kongres kali ini jadi bibit atau tempat perpecahan,” ujarnya.
Pada kongres yang digelar dengan protokol kesehatan ketat ini, sedikitnya ada 35 anggota Pokja WHTR yang mempunyai hak pilih. Kata Hendra, proses pemilihan langsung, umum, bebas dan rahasia.
“Alhamdulillah, persiapan sudah matang dan untuk pelaksanaannya prokes ketat. Kami ucapkan banyak terimakasih kepada kawan-kawan di internal Pokja WHTR dan para sponsor yang sudah mendukung acara ini, sehingga persiapan berjalan lancar,” ucapnya. (Han)