27.1 C
Tangerang Selatan
Selasa, 26 November 2024
Serpong Update
Gallery

Pohon Tumbang Menimpa Mobil dan Kabel Listrik di Tangsel

Serpongupdate.com –  Dua mobil jenis Low Cost Green Car (LCGC) mengalami rusak berat akibat tertimpa pohon Ambon di Jalan Raya Ciater, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan, Sabtu (5/2/2022). Beruntung pengendara dan penumpang dari dua mobil tersebut selamat dan hanya mengalami luka ringan. 

Dimas, pengendara yang melintasi jalan tersebut, menerangkan kalau dua kendaraan yang tertimpa pohon berukuran cukup besar itu mengalami kerusakan dibagian atap mobil. Akibat insiden itu, jalan dari arah Ciputat dan Pamulang yang menuju BSD tidak bisa dilintasi.

“Saya lihat cukup parah kerusakannya, tapi engga tahu dengan kondisi penumpangnya seperti apa,” jelas dia Sabtu (5/2/2022).

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangsel, Uci Sanusi menjelaskan kalau pengemudi dan penumpang dari dua kendaraan itu selamat. 

“Alhamdulillah selamat, hanya luka ringan  baik kendaraan dengan plat nomor B  2343 SZW yang dikemudikan Bapak Fahar (52) dan Ibu Feny (47) maupun kendaraan B1326 WIB yang dikemudikan bapak Felik (74) dan Ibu Lisnawati (62). Hanya luka ringan dialami Ibu Feny,” jelas Uci Sanusi Kepala BPBD Kota Tangsel, Sabtu (5/2/2022). 

Uci menyebutkan, selain menimpa dua mobil yang ringsek itu, pohon yang tumbang tersebut juga mengenai kabel jaringan listrik yang ada di lokasi.  “Sementara masih proses evakuasi, sebentar lagi akan bisa dilintasi kembali,” terang Uci. (Han)

Berita Terkait

Leave a Comment