28.3 C
Tangerang Selatan
Senin, 25 November 2024
Serpong Update
AUTOSPORT

TRC, Pecinta Mobil Retro di Tangerang Raya

Istilah retro merupakan hal-hal yang ada pada masa lampau dan klasik. Istilah tersebut digunakan oleh sebuah komunitas mobil yang diisi oleh para penggemar mobil retro atau lawas di daerah Tangerang.

Mengusung nama Tangerang Retro Car (TRC) yang merupakan komunitas mobil lawas yang menampung segala jenis mobil tahun 1990 kebawah dengan segala jenis varian. TRC didirikan oleh 3 orang yakni Pak Jalal, Babeh Erbe, dan Kang Asep.

Komunitas ini bermula dari pertemuan di sebuah bengkel di bilangan Shinta, Tangerang, hingga kemudian berkembang menjadi sebuah komunitas. Hingga saat ini TRC memiliki 50 anggota aktif dan resmi berdiri pada bulan Oktober tahun 2010. Kopdar TRC diadakan setiap malam minggu di Restoran Garang Asem Wong Kudus yang letaknya tepat di belakang TangCity.

Asep Zulfikar, Founder Tangerang Retro Car mengatakan bahwa komunitas ini tidak dibebankan dengan begitu banyak peraturan yang mengikat. Terbentuknya TRC walaupun kecil namun selalu solid dalam setiap event dan kegiatan.

“Sebuah komunitas sebaiknya jangan banyak peraturan karena dalam komunitas merupakan tempat untuk senang dan tertawa. Selain itu komunitas tidak harus terbentur dengan peraturan yang akan menjadi beban bagi anggota. Sebaliknya malah di komunitas ini bisa menghilangkan jenuh setelah melakukan rutinitas sehari-hari,” terang Asep.

Kegiatan rutin tahunan TRC yakni Kopdar Awal Tahun, Retro Mantik, dan Gathering Nasional (Gathnas). “Kedepannya kita akan selalu mengikuti berbagai kegiatan retro di setiap daerah, karena retro disetiap daerah selalu menyelenggarakan kegiatan. Untuk TRC kedepannya juga akan melaksanakan event dengan skala nasional,” tutup Asep. (adh)

Berita Terkait

Leave a Comment