Serpongupdate.com – Untuk antisipasi dari Covid 19 saat ini. Tim Aksi Cepat Tanggap (ACT) Tangerang Raya dan Masyarakat Relawan Indonesia (MRI) Tangerang Raya pada Jumat dan Sabtu, 20-21 Maret 2020 melakukan penyemprotan disinfektan di dua masjid yaitu Masjid An Nur di Tanah Kusir dan Masjid Khoirur Roziqin di Kelapa Dua, Tangerang.
Sebanyak 9 orang personel ACT dan MRI Tangerang Raya melakukan aksi penyemprotan desinfektan ke seluruh penjuru kedua masjid tersebut. Penyemprotan desinfektan disebarkan di karpet, jendela, area imam, seluruh pintu dan jendela masjid, segenap penjuru ruangan masjid, dan lingkungan luar masjid secara menyeluruh diberikan cairan disinfektan.
Tim ACT dan MRI Tangerang Raya memastikan cairan disinfektan tersebar merata. Jama’ah dari masing-masing masjid berada di kisaran 500 hingga 1000 orang jama’ah dan ini merupakan aksi yang krusial untuk dilakukan demi mengantisipasi keberadaan Covid 19 di kedua masjid tersebut.
“Terima kasih kepada ACT – MRI Tangerang Raya yang telah berkontribusi di komplek dan masjid kami. Warga bisa waspada dan merasa aman dengan diadakannya penyemprotan disinfektan ini,” ujar Steven, perwakilan RW setempat.
Fakta menunjukan bahwa virus ini juga dapat melakukan perjalanan mencapai 4,5 meter, dua kali lebih jauh dari “jarak aman” standar otoritas kesehatan di dunia. Para peneliti juga menemukan bahwa virus dapat bertahan selama beberapa hari dipermukaan sesuatu di mana tetesan pernapasan dari pengidap Covid 19 terjatuh.
Kondisi ini meningkatkan risiko penularan jika sampai orang-orang yang tidak terkena virus menyentuh permukaan ini dan kemudian menggosok mukanya.
Mengutip dari South China Morning Post (SCMP), lamanya waktu virus bertahan di suatu permukaan bergantung pada beberapa faktor seperti suhu dan jenis permukaan. Sebagai permisalan, pada suhu sekitar 37 derajat celsius, virus dapat bertahan dua hingga tiga hari pada bahan kertas, plastik, kain, kaca dan logam.
“Fokus kami, ACT – MRI Tangerang Raya melakukan sterilisasi ini sebagai tindakan memutus mata rantai penyebaran Covid 19. Semoga apa yang kita ikhtiarkan ini bisa bermanfaat untuk jama’ah masjid terkait dan warga sekitar,” ucap Rodi, Tim Program ACT Tangerang Raya. (rls)