Serpong Update
POLITIK

Bacalon Walikota Benyamin Optimis PDIP Dukung di Pilkada Tangsel

Serpongupdate.com – Bakal Calon Walikota Tangerang Selatan Benyamin Davnie yakin dan optimis Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan akan memilih dirinya sebagai Calon Walikota Tangsel.

Hal ini diungkapkan Benyamin Davnie yang akrab disapa Bang Ben saat usai melakukan paparan visi misi yang di gelar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), di Sekolah Tinggi Pariwisata (STP) Sahid, Pamulang, Sabtu (07/03/2020).

Menurutnya selain Partai Golongan Karya (Golkar) yang mendukung dirinya, Benyamin merasa yakin dan optimis partai berlambang kepala banteng tersebut akan secara penuh mendukungnya sebagai Calon Walikota Tangsel di pertarungan Pilkada 2020 mendatang.

“Yah ketika saya di usung partai Golkar dan pasangannya maka partai lain akan melihat itu insaAllah tidak akan berubah (Benyamin Davnie – Pilar Saga), karena dalam proses Politik itu harus punya keyakinan dan  jelas, alhamdulillah selain partai Golkar Partai PDI Perjuangan. saya berharap mudah mudahan PKB juga akan mengusung saya.”Dari hasil komunikasi saya dengan PDIP, saya juga akan menjadi kader PDIP selama untuk kepentingan masyarakat Tangerang Selatan maka saya tidak berkeberatan,” terangnya.

Ben menegaskan Ia akan meninggalkan Partai Nasdem dan telah mendapat restu juga dukungan penuh dari partai tersebut terkait pencalonan dirinya sebagai calon Walikota Tangsel meski harus menjadi kader partai lain.“Partai Nasdem juga telah memberi dukungan penuh untuk saya melangkah dan optimis PDIP akan mengusung pada waktunya sekitar akhir bulan ini atau bulan depan,saya juga sudah berkomunikasi dengan DPP PDIP dan Sekjend PDIP,” paparnya.

Ben melanjutkan relatif komunikasinya dengan partai partai politik di Tangsel sudah berjalan sangat baik. “Alhamdulillah komunikasi politik saya sudah berjalan sangat baik kepada partai partai politik lainnya,untuk minta dukungan pada mereka tapi jika pun tidak mendapat dukungan,tetap bersahabat dan menjalin silahturahmi,” pungkasnya. (ccp)

Berita Terkait

Leave a Comment