26 C
Tangerang Selatan
Selasa, 3 Desember 2024
Serpong Update
Gallery

Bang Ben Dukung Pelestarian Olahraga Ketapel

Serpongupdate.com – Usai main Katapel atau Slepetan (Betawi), Wakil Walikota Tangsel menyatakan mendukung pelestariannya kedepan tentang olahraga murah ini.

Hal tersebut diungkapkan Benyamin Davnie, saat di acara pembukaan Festival Lenong Betawi 2019 perayaan HUT Tangsel Ke 11 yang berlangsung selama 3 hari 3 malam (15-17 November), di lapangan Pondok Aren.

Bang Ben, juga cerita bahwa oahraga Slepetan ini, sudah ditekuni sejak kecil, era tahun 70 an.”Kalau katapel dilestarikan kembali  ini suatu hal yang sangat baik untuk mengimbangi olahraga-olahraga yang lebih canggih dan mahal yang membuat orang menjadi statis,” terangnya.

Karena, menurut Bang Ben olahraga ini membutuhkan konsentrasi. “Saya kira bagus dan mendukung dilestarikan,” imbuhnya.

Keberadaan Katapel dalam ajang Festival Lenong Betawi 2019 ini tak terlepas dari orang-orang yang konsen dengan warisan nusantara ini, salah satunya bernama Shalin.”Galeri Katapel se Jabodetabek kali ini yang perdana tampil dalam festival Lenong Betawi 2019 ini,” ujar Shalin.

Ia berharap dengan olahraga Katapel atau permainan Slepetan, ajang silaturahmi ini terus berlangsung, katanya. (Geng)

Berita Terkait

Leave a Comment