32.1 C
Tangerang Selatan
Senin, 7 Oktober 2024
Serpong Update
Gallery

Bank Mandiri Dukung Gerakan Nasional Non Tunai di PRI 2017

Serpongupdate.com –  Mandiri Pekan Raya Indonesia (PRI) 2017 yang akan di selenggarakan pada tanggal 21 Oktober – 5 November 2017 di ICE-BSD diharapkan akan menjadi pekan raya yang ditunggu-tunggu, setelah kesuksesannya menjaring hampir tujuh ratus ribu pengunjung di tahun 2016.

PRI merupakan event tahunan yang digelar oleh Exhibitor Organizer PT Indonesia International Graha (IIG Events) yang berada di bawah naungan PT Indonesia International Expo (IIE) yang dipimpin oleh Ryan Adrian selaku Presiden Direktur.

Tahun ini, PRI mempunyai target sebanyak 1 juta pengunjung. Dan untuk mencapai target tersebut IIG Events menyajikan konsep pesta rakyat yang lebih Fresh dengan ragam produk dan hiburan menarik. “Akan ada 10 exhibition hall dan 1 convention hall indoor, serta area outdoor yang akan diisi dengan 500 exhibitor kuliner Indonesia legandaris, dan 500 exhibitor multiproduk” papar Deddy Andu General Manager IIG selaku penyelenggara/event organizer PRI.

Sementara itu, Corporate Secretary Bank Mandiri Rohan Hafas mengemukakan, pada penyelenggaraan Mandiri Pekan Raya Indonesia juga untuk mengedukasi masyarakat untuk melakukan transaksi non tunai, sebagai implementasi Gerakan Nasional Non Tunai.

Dalam peyelenggaraan Mandiri Pekan Raya Indonesia tersebut, beragam keuntungan akan diperoleh selama kegiatan yang berlangsung 16 hari itu. Antara lain tiket gratis, potongan harga atau diskon dan kemudahan-kemudahan lain dari program Bank Mandiri

“Kami ingin Mandiri Pekan Raya Indonesia ini menjadi pestanya rakyat Indonesia,” Kata Rohan Hafas.

 

Berita Terkait

Leave a Comment