26 C
Tangerang Selatan
Jumat, 18 April 2025
Serpong Update
COMMUNITY

Benyamin Davnie Hadiri Pelantikan Srikandi Pemuda Pancasila

Serpongupdate.com – Wakil Walikota Tangerang Selatan Benyamin Davnie menghibur masyarakat Tangsel di malam pelantikan Srikandi Pemuda Pancasila dan peringatan HUT TNI yang ke-74 di lapangan Markas Komando Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila di Jalan Maruga, Ciputat Tangsel Sabtu malam 05/10/19.

Benyamin Davnie akrab disapa bang Ben ini langsung membawakan lagu dangdut “terajana” setelah di minta untuk bernyanyi oleh Mc di atas panggung. Masyarakat yang juga turut hadir pada malam Pesta Rakyat itu sontak ikut berjoget baik dilapangan maupun diatas panggung.

“Tidak sangka sangka bang Ben suaranya merdu juga yah pas sama musik dangdut Familys, mantab,” terang rudi (30) warga sekitar.

Usai meninggalkan panggung Benyamin Davnie saat di temui mengatakan dirinya merasa senang dapat menghadiri malam pelantikan Srikandi PP sekaligus Peringatan HUT TNI Ke-74 dan malam pesta Rakyat. “Alhamdulillah saya senang bisa hadir dan mengapresiasi acara ini juga sedikit menghibur warga Tangsel,

“Saya bersyukur begitu kaya ormas kepemudaan di Tangsel ini dan saya juga mengajak para pemuda mari kita terus bertekad dan berkomitmen menjaga NKRI,  membangun dari berbagai sisi , berkesinambungan dalam kebersamaan untuk membangun Kota Tangsel ini,” pungkasnya. (h3n)

Berita Terkait

Leave a Comment