Serpongupdate.com – Gelaran world class auto show series, GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 kembali digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Serpong, Tangerang mulai tanggal 2 – 12 Agustus 2018.
Beragam program acara otomotif menjadi salah satu daya tarik untuk pengunjung, tahun ini GIIAS 2018 telah mempersiapkan sejumlah program acara yang bersifat mengedukasi dan menghibur sepert Test Drive & Test Ride, Blood Donation, dan Students Day.
GIIAS 2018 juga mempersiapkan ’Exhibitors Night’ pada Sabtu, 11 Agustus 2018 bertempat di Nusantara Room 3, ICE, BSD, Tangerang, sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh peserta dan pendukung GIIAS 2018. Acara ini akan dibuka dengan sambutan dari Rizwan Alamsyah selaku Ketua III GAIKINDO yang sekaligus Ketua Penyelenggara GIIAS 2018.
Pada Exhibitors Night GIIAS 2018, GAIKINDO akan memberikan apresiasi kepada seluruh peserta GIIAS 2018 melalui program pemilihan favourite booth dan favourite car yang dibagi menjadi beberapa kategori yaitu:
Favourite Booth APM Visitor’s Choice
Favourite Booth Non APM Visitor’s Choice
Favourite Passenger Car Visitor’s Choice
Favourite Commercial Car Visitor’s Choice
Salah satu supporting programs di GIIAS, yaitu Miss Auto Show kembali diselenggarakan pada pameran otomotif berskala internasional, GIIAS 2018. Pemilihan Miss Auto Show 2018 di ikuti oleh lebih dari 160 sales promotion girls (SPG) dari 15 merek peserta pameran turut meramaikan seleksi kontes kecantikan ini. Selama satu minggu, para juri menyeleksi peserta dalam beberapa tahap, hingga mendapatkan 8 finalis yang akan bersaing di Grand Final pada acara Exhibitor Night.
Acara Exhibitors Night di ajang GIIAS 2018 akan ditutup dengan pengumuman pemenang dan crowning ceremony para Miss Auto Show 2018. Selain juara utama dan runner ups, finalis juga akan berkompetisi untuk memenangkan title sebagai Best Costume, Miss Favorite, Miss Automotive, Miss Congeniality dan Miss Photogenic. (rls)