Serpongupdate.com – Rumah Lawan Covid 19 (RLC) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Kembali pulangkan tujuh orang dinyatakan sehat. Pasien Dalam Pemantauan (PDP) diperbolehkan untuk kembali ke rumah, setelah menjalani masa karantina selama empat belas hari, selama menjalani karantina berbagai macam tes dan dinyatakan hasilnya negatif dari Covid-19.
Dari tujuh pasien itu, dua diantaranya merupakan siswi sekolah menengah pertama (SMP) dan Apoteker Puskesmas di Kota Tangerang Selatan
Koordinator RLC-19 dr. Suhara Manullang yang melepas langsung kepulangan tujuh pasien dari Rumah Lawan Covid-19, yang dinyatakan sembuh dan diperbolehkan pulang.
Suhara mengatakan, setelah dinyatakan sehat pasca di karantina dua pekan lamanya dan menempuh dua kali tes swab dengan hasil negative, ketujuh pasien Rumah lawan Covid 19 Kota Tangerang Selatan di kembalikan ke rumahnya masing masing dengan dibekali surat keterangan sehat Covid-19.
“Selama dua pekan, setelah dilakukan tes swab, dan hasilnya negatif. Ini adalah usaha kita. Rumah Lawan Covid-19 yang didirikan untuk membuat sehat yang ODP dan PDP maupun postif,” jelasnya di kawasan Rumah Lawan Covid, Tandon Ciater, Minggu (21/06/2020)
Suhara berharap kembalinya tujuh pasien tersebut ke rumahnya masing masing akan memberikan motivasi kepada masyarakat untuk bersama sama memerangi Covid-19.
Hingga kini Rumah Lawan Covid 19 Kota Tangerang Selatan telah memulangkan 87 pasien positif Covid 19, sementara yang di karantina masih 30 pasien dan sembilan pasien di rujuk ke rumah sakit umum dan swasta karena memiliki penyakit penyerta. (Ccp)