28.5 C
Tangerang Selatan
Minggu, 6 April 2025
Serpong Update
AUTOSPORT

GIICOMVEC 2018 Akan Dihadiri 3.000 Buyers Potensial

Serpongupdate.com – Sebanyak 3.000 buyers potensial dari berbagai industri direncanakan akan menghadiri GIICOMVEC 2018. Buyers GIICOMVEC ditargetkan akan datang dari industri transportasi, logistik, konstruksi dan infrastruktur, komoditas migas dan non-migas, termasuk batubara, minyak dan gas serta peternakan, kehutanan, retail, wholesaler dan lainnya.

Tidak hanya menghadirkan kendaraan jenis baru namun, dalam penyelenggaraannya GIICOMVEC akan menyelenggarakan berbagai program untuk buyers akan berlangsung selama GIICOMVEC 2018, seperti daily seminar & talkshow, buyers & exhibitors, network gathering, serta bus & truck demo area, dimana para APM akan mendemonstrasikan keunggulan produknya secara langsung dan para buyers akan mendapatkan kesempatan untuk melihat langsung teknologi unggulan dari para merek.

Program Bus & Truck Demo Area akan berlangsung pada area khusus di area outdoor dari Jakarta Convention Center. Rizwan menekankan pentingnya program-program khusus yang didedikasikan untuk para buyers.

”Kami ingin memberikan nilai lebih untuk para potential buyes di GIICOMVEC, salah satunya adalah program Bus & Truck Live Demo Area dimana para peserta akan mendemonstrasikan teknologi pada kendaraannya dan para buyers bisa melihat dan bertanya langsung tentang fitur kendaraan komersial yang sesuai dengan kebutuhannya langsung dari perwakilan APM,” jelas Rizwan Alamsjah, Ketua III GAIKINDO yang membawahi bidang pameran.(rls/sbr)

 

 

 

 

 

 

Berita Terkait

Leave a Comment