Serpongupdate.com – Polres Kota Bandara Soekarno Hatta memastikan kepulangan Habib Rizieq Shihab (HRS) tak terjadi pada hari ini, Rabu 21 Februari 2018.
Hal tersebut, dipastikan Kapolresta Bandara Soetta, Kombes A Yusep Gunawan berdasarkan pengecekan terhadap manifest penumpang asal Jedah.
“Saya sudah cek didata manifest, kalau semua airlines dari Jeddah menuju Indonesia tidak terdaftar nama HRS dari tujuh penerbangan dengan dua maskapai yakni, Garuda dan Saudi Arabian Airlines,” katanya di Bandara Soekarno Hatta, Rabu, 21 Februari 2018.
Diterangkan dia, sebelumnya sempat tersiar daftar nama pemesanan tiket dari Jeddah menuju Indonesia atas nama HRS.“Ya itu daftar pemesanan tiket atas nama HRS tertanggal 20 Februari,” katanya.
Terpisah, Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Soekarno Hatta, Erwin Revianto menambahkan, bila nama HRS tak terkonfirmasi dalam status pada tiket yang ada di penerbangan hari ini. “Selama kami belum dapat konfirmasi dari masing-masing penerbangan soal transit dan yang bersangkutan namanya tidak ada di penerbangan dari Saudi ke Jakarta,” ucap dia.
Menurut dia, dipasikan situasi penerbangan di Bandara Soetta berjalan seperti biasa, meski ada pergerakan massa menuju bandara. “Operasional penerbangan berjalan normal dan kondisi bandara dalam situasi kondusif,” terang dia. (han)