31.3 C
Tangerang Selatan
Jumat, 18 April 2025
Serpong Update
GADGET

Kawasan Digital Hub BSD Usung Konsep Mixed Use

Digital Hub merupakan invovasi Sinar Mas Land untuk mewujudkan transformasi BSD City sebagai integrated smart digital city di Tanah Air serta menjawab kebutuhan masyarakat di era teknologi digital akan kawasan yang memiliki infrastruktur jaringan telekomunikasi yang handal, fasilitas lengkap, serta berlokasi strategis dan multi akses.
Digital Hub akan dikembangkan dengan konsep mixed use yang terdiri atas fasilitas, sarana dan prasarana bisnis, retail dan lifestyle.

Keberadaan berbagai fasilitas, sarana dan prasarana tersebut memperkuat peran Digital Hub sebagai lokasi sentra usaha dan tempat strategis bagi perusahaan teknologi, startup companies, dan komunitas digital. Saat ini berbagai tenant di bidang IT seperti Huawei, Apple Research and Development Center, MyRepublic, Sale Stock, Orami, evhive, Purwadhika, GeeksFarm dan Plug and Play telah hadir di BSD City dan akan berkantor di Kawasan Digital Hub pada tahun 2019 mendatang.

Michael Widjaja – Group CEO Sinar Mas Land, memaparkan, Sinar Mas Land menggarap dengan serius kawasan Digital Hub menjadi tempat berkumpulnya para pelaku usaha di dunia industri IT dan Teknologi Digital dikarenakan perkembangan industri tersebut sangat dinamis. Tentunya tidak hanya dilengkapi dengan fasilitas canggih, namun dalam pengembangannya kami juga tetap mengutamakan ketersediaan lahan hijau yang luas agar membuat para pekerja di kawasan ini menjadi lebih produktif dalam melahirkan inovasi baru di dunia IT dan Teknologi Digital.

Kami juga berharap agar jumlah tenant di kawasan Digital Hub terus bertambah seiring dengan telah hadirnya sejumlah perusahaan IT dan Teknologi Digital terkenal di BSD City.

Digital Hub yang terletak di BSD City juga telah dilengkapi dengan hadirnya penyediaan aplikasi mobile bernama OneSmile yang dapat terintegrasi dan dapat diakses oleh seluruh masyarakat BSD City untuk mendukung kegiatan masyarakat dalam aktifitas kehidupan sehari-hari.

OneSmile merupakan aplikasi yang secara paralel dikembangkan sejalan dengan pembangunan infrastruktur dan berbagai fasilitas di BSD City. Aplikasi tersebut berupa pantauan cctv, e-wallet, community platform, loyalty programs, dan business performance management solutions yang dapat memberi kemudahan informasi dan kemudahan dalam segala bentuk transaksi mulai dari pembayaran sewa bagi para tenant, pembayaran iuran lingkungan, pembayaran air, hingga melakukan pemesanan tempat dan pembelian tiket di berbagai restoran dan tempat hiburan yang ada di area BSD City.

Berita Terkait

Leave a Comment