28.8 C
Tangerang Selatan
Senin, 25 November 2024
Serpong Update
POLITIK

Ketua MUI Tangsel : Mari Doakan Presiden Dan Wakil Presiden Yang Akan Dilantik Agar Sehat Dan Berkah

Serpongupdate.com – Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden hasil Pemilu 2019 lalu rencananya akan dilakukan pada 20 Oktober 2019 mendatang. Sejumlah isu banyak beredar di masyarakat mulai adanya isu penggagalan pelantikan maupun aksi unjukrasa menolak pelantikan.

Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tangerang Selatan (Tangsel), Abdul Rojak menjelaskan bahwa Presiden dan Wakil Presiden yang akan dilantik pada 20 Oktober 2019 mendatang adalah Pimpinan negara yang sah dan sudah melalui Pemilu 2019 yang konstitusional.

“Untuk itu diharapkan masyarakat Tangsel untuk menjaga kondusifitas menjelang pelantikan. Mari kita buktikan bahwa masyarakat Tangsel adalah masyarakat yang cerdas modern dan religius,” harap Rojak saat ditemui dikediaman Ketua MUI Tangsel dibilangan Pamulang, Tangsel, Minggu (13/10/2019).

Ia juga mengatakan tidak perlu melakukan aksi unjukrasa saat pelantikan lebih baik kita memperbanyak zikir dan doa untuk keselamatan dan kesejahteraan bangsa serta negara Indonesia.

“Mari perbanyak zikir dan doa untuk kepentingan bangsa dan negara kita Indonesia,” ajak Rojak.

Sementara itu Ketua MUI Kota Tangsel KH Saidih berharap agar umat Islam mendoakan Presiden dan Wakil Presiden terpilih.

“Sebagai masyarakat dan umat Islam yang baik tidak ada cara yang lebih tepat selain mendoakan para pemimpin kita yang akan menjadi Presiden dan Wakil Presiden lima tahun kedepan,” kata KH Saidih.

Presiden Joko Widodo dan Wapres KH Maruf Amin terpilih melalui Pemilu 2019 yang demokratis dan konstitusional.

“Wajib kita hormati dan doakan agar para pemimpin negara ini diberikan kesehatan dan keberkahan sehingga bisa membuat masyarakat Indonesia yang sejahtera,” pungkasnya. (Nto)

Berita Terkait

Leave a Comment