Serpongupdate.com – Sebagai bentuk perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 74 Mall WTC Matahari Serpong menggelar acara Pesta Rakjat bagi pengunjung yang menjadi satu kesatuan dari Acara Rakjat yang digelar selama bulan Agustus. Acara dimulai dari upacara bendera pada tanggal 17 Agustus 2019, dimana pihak mall mengundang seluruh karyawan tenant untuk mengikuti kegiatan ini dan dilanjutkan dengan berbagai aktifitas lomba khas 17-an untuk meningkatkan rasa kekeluargaan. Selanjutnya acara dilanjutkan pada tanggal 18 Agustus dengan rangkaian lomba 17-an untuk anak – anak.
Megawaty selaku Marcomm Manager Mall WTC Matahari menjelaskan, pada acara Pesta Rakjatkami mengadakan beberapa perlombaan khas 17-an seperti lomba kelereng, lomba makan kerupuk, lomba memindahkan bendera, dan beragam lomba lainnya. Pada perlombaan ini selain mengisi waktu libur anak – anak juga melatih motorik mereka dengan berbagai aktifitas. Selain Pesta Rakjat, Mall WTC Matahari juga menggelar diskon hingga tanggal 24 Agustus.
“Kami berpartisipasi dengan kegiatan Indonesia Great Sale yang diadakan oleh APPBI untuk memanjakan pengunjung dengan berbagai program belanja hingga diskon sampai 70 persen,” tambahnya.
Mall WTC Matahari adalah pusat perbelanjaan pertama yang berdiri di area Tangerang Selatan tepatnya di Jalan Raya Serpong No. 39 yang terdiri dari 5 lantai. Mall WTC Matahari berdiri pada tahun 2003 dan didukung oleh beberapa anchor tenant seperti: Matahari Departement Store, Hypermart, Grand Bowling, Game Arcade Mr. Token, Metro Book Store, Family Karaoke Las Vegas, dan Cinemaxx. Berada di lokasi strategis dengan dikelilingi perkantoran, sekolah, dan residen Mall WTC Matahari menjadi pelopor pusat perbelanjaan dan hiburan keluarga di Tangerang Selatan. Mall WTC Matahari adalah salah satu mall dalam portfolio PT Lippo Malls Indonesia yang merupakan salah satu bisnis unit yang dimiliki oleh PT Lippo Karawaci Tbk. (rls)