Serpongupdate.com – Rodalink Citra Raya menggelar kegiatan “Lomba Mewarnai” untuk merayakan Hari Anak Nasional yang diperingati setiap tanggal 23 Juli. Acara diselenggarakan di toko sepeda Rodalink di Komplek Mardi Grass, Perumahan Citra Raya, Cikupa, Kabupaten Tangerang, Banten, pada Minggu (28/7/2019).
Kegiatan edukasi ini dikemas secara menyenangkan agar dapat memberi kebebasan kepada anak-anak untuk menyalurkan kreativitas sambil mengenal budaya Indonesia.
Victor Gerkat Jois, Supervisor Rodalink Citra Raya mengatakan, bahwa Rodalink akan rutin menggelar kegiatan edukasi bagi anak-anak yang sejak dini telah mengenal kegiatan bersepeda.
“Rodalink sangat mendukung program pemerintah dalam upaya pemenuhan dan perlindungan hak anak-anak. Anak-anak harus kita ajarkan untuk senantiasa memiliki sikap positif sejalan dengan teman peringatan Hari Anak Nasional tahun ini, yaitu Kita Anak Indonesia Kita Gembira,” ungkapnya.
Sekitar 50 anak berusia 4 sampai 7 tahun terlihat antusias dan gembira mengikuti lomba yang turut dimeriahkan oleh Roli, sang maskot dari Rodalink. Kehadiran Roli mampu menggelitik perut anak-anak melalui aksi dan ekspresi lucunya.“Anak-anak adalah fondasi awal bangsa, mereka lah calon-calon pemimpin negeri yang akan membawa perubahan yang lebih baik,” ujar Victor.
Sejak beroperasi Januari 2018 lalu, Rodalink Citra Raya telah menjadi tempat idola baru bagi para pehobi bersepeda dari berbagai komunitas. Tak heran, beragam penawaran menarik selalu diberikan Rodalink, seperti gratis servis, garansi seumur hidup, harga khusus, member points, dan masih banyak lagi.
Hingga saat ini Rodalink telah memiliki 51 outlet, mencakup 41 outlet di Indonesia, tiga outlet di Singapura dan tujuh outlet di Malaysia. Desain dan konsep toko-toko Rodalink mengusung filosofi “One Stop Shopping Centre for Bicycle”, guna memenuhi kebutuhan bersepeda bagi semua kalangan.
Sebagai informasi, Rodalink merupakan distributor resmi beragam merek produk dunia, diantaranya Polygon, Tern, Marin, Shimano, Cat Eye, Topeak, Camelbak, Limar, Abus, Schwalbe, Thule, dan masih banyak lagi. (red)