Tangerang – Sejak awal kehadirannya di tengah masyarakat Kota Tangerang, Novotel Tangerang selalu berkomitmen untuk dapat memberikan pelayanan terbaik dan juga kontribusi positif bagi seluruh tamu dan juga lingkungan. Hal tersebut kembali diwujudkan dalam momen peringatan Tahun Baru Islam 1440 Hijriah.
Momen yang jatuh tepat pada tanggal 11 September 2018 tersebut dimanfaatkan oleh Novotel untuk memberikan edukasi sekaligus menanamkan rasa toleransi dalam keberagaman melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) Unity in Diversity yang sekaligus menjadi peringatan 25 tahun Anniversary Accorhotels Indonesia.
Pada program tersebut, sebanyak 30 anak-anak dari Pondok Pesantren Amanatul Huda Tajur, Ciledug Kota Tangerang, diajak berkunjung ke salah satu warisan sejarah dan budaya yang ada di Tangerang, yaitu museum Benteng Heritage.
“Tujuan utama kami adalah ingin mengedukasi anak-anak dan juga menanamkan rasa toleransi terhadap keberagaman yang ada. Karena perlu diingat, bangsa Indonesia ini lahir melalui perjuangan-perjuangan dari berbagai suku, etnis, dan juga agama, maka dari itu sudah sepantasnya kita menghargai sesama, dan saling menghormati satu sama lain,” ujar General Manager Novotel Tangerang, Windiarto, Selasa (11/9). (sbr)