Serpongupdate.com – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-45 Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), DPC PDIP Tangerang Selatan (Tangsel) menggelar parade seni dan budaya di lapangan tanah merah, Pondok Aren Tangsel, Sabtu (27/01/2018).
Acara gelar budaya ini menampilkan Barongsay dan reog ponorogo serta pagelaran wayang kulit dengan tema “Satyam Eva Jayate” (Kebenaranlah yang Akhirnya Menang).
Ketua panitia HUT ke-45 PDIP tingkat Kota Tangasel Ledy Butar Butar menjelaskan kegiatan ini sesuai dengan falsafah PDIP yaitu Gotong royong.
“Seluruh Pengurus PDIP anggota DPRD dan juga simpatisan PDIP ikut membantu sehingga dapat terselenggara dengan baik,” ujar Ledy saat sambutan.
Menurutnya dalam HUT ke 45 PDIP Kota Tangsel mengambil tema Pancasila Bintang Penuntun Indonesia Raya.
“Karena Pancasila dapat mempersatukan kita. Dalam HUT ini juga mengedepankan pentas budaya dan kerukunan antar umat beragama serta tidak lupa juga upaya mengedepankan Usaha Kecil Menengah (UKM) masyarakat,” tambahnya.
Ketua DPC PDIP Kota Tangsel Heri Gagarin menerangkan bahwa Sesuai instruksi Ibu Ketua Umum bahwa 51 persen kesolidan kader dan pengurus maka kemenangan partai sudah ada di tangan.
“Acara HUT PDIP ini memperlihatkan kesolidan kita sehingga acara ini juga menjadi momen kemenangan dan upaya memerahkan Kota Tangerang Selatan,” papar Gagarin.
Ia juga mengistruksikan kepada para kader dan simpatisan untuk datang malam hari nanti untuk bersama-sama menyambut Sekjend DPP PDIP Hasto Kristiyanto yang akan hadir.
“Nanti malam saya harapkan ajak seluruh tetangga, kerabat untuk bersama-sama menyambut Bapak Sekjend DPP PDIP yang akan hadir menyaksikan Pagelaran Wayang kulit,” ujar Gagarin dalam sambutannya. (Nto)