Serpongupdate.com – Polres Tangerang Selatan (Tangsel) menggelar Malam Pisah Sambut Kapolres Tangsel dari AKBP Fadli Widiyanto kepada AKBP Ferdy Irawan di Grand Kitchen serpong, Tangsel pada Kamis malam, 22 Maret 2018.
Turut hadir Walikota Tangsel Airin Rachmi, Wakil Walikota Tangsel Bemyamin Davnie, Ketua DPRD Moch Romlie, Kepala BNN Tangsel, Dandim 0506 Gogor dan pejabat tinggi lainnnya.
Menurut Ketua Panitia, Wakapolres Kompol Bachtiar Alponso pihaknya kembali kedatangan Kapolres baru menggantikan AKBP Fadli Widiyanto”Kami bangga telah bergabung dengan Pa Fadli. Meskipun kehadiran Pa Fadli dirasa sebentar namun sangat berarti bagi kami,” kata Alponso.
Pihaknya juga berterimakasih kepada Pemkot Tangsel karena telah mendukung seluruh kegiatan Polres. Tanpa bantuan Pemkot Tangsel mungkin Polres tidak akan berdiri dengan baik.”Kami berharap Pa Fadli akan semakin sukses ditempat yang baru. Saya yakin Kapolres baru bisa memimpin dan mengarahkan kami semua. Kami seluruh jajaran akan mendukung Kapolres baru,” bebernya.
Sementara, Kapolres Tangsel AKBP Ferdy Irawan mengatakan mohon dukungannya kepada seluruh jajaran Polres Tangsel. “Kami akan menjalin sinergitas bersama dengan TNI, Pemerintah Tangsel juga unsur masyarakat. Doakan saya untuk selalu menjaga amanah ini dan bisa menjalankan posisi ini dengan baik,” ungkapnya.
Dilokasi yang sama, Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pejabat Lama atas hubungan baik dan kerjasamanya selama ini. Dengan selesainya masa tugas di wilayah Tangerang Selatan ini, Kita semua berharap komunikasi dan hubungan silaturahmi yang telah dibangun tidak terputus.
“Kami semua disini mendoakan agar pejabat lama akan senantiasa meraih keberhasilan di tempat tugas yang baru. Masa tugas di wilayah Tangsel selama ini, semoga akan memberikan banyak pengalaman dan hikmah yang akan bermanfaat di tempat tugas yang baru,” ungkapnya.
Kepada pejabat yang baru, kami semua mengucapkan selamat datang. Semoga masa tugasnya di wilayah Tangerang Selatan ini akan diisi dengan keberhasilan dan kesuksesan.”Kami semua disini yakin, apa yang telah dibangun dengan baik oleh Pejabat sebelumnya akan dapat diteruskan dan bahkan ditingkatkan,” kata Walikota. (rls/sbr)