28.2 C
Tangerang Selatan
Jumat, 18 April 2025
Serpong Update
PROFILE

Pramugari Nam Air, Warga Tangsel Jadi Korban Kecelakaan Sriwijaya Air SJ 182

Serpongupdate.com – Warga Perumahan Reni Jaya, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan, turut menjadi korban kecelakaan jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182. Isti Yudha Prastika (35), yang merupakan pramugari Nam Air tersebut, dikabarkan menjadi salah satu penumpang yang ada dalam penerbangan rute Jakarta – Pontianak itu.

Kakak kandung Isti Yudha Prastika, Irfan Defrizon mengungkapkan bahwa, adik kandungnya tersebut, adalah pramugari dari maskapai Nam Air, yang merupakan anak usaha dari Sriwijaya Air.

“Adik saya sebagi penumpang bukan sedang tugas. Dia ke Pontianak untuk pekerjaan sebagai Pramugari Nam Air yang penerbangannya dari Pontianak,” ucap Irfan ditemui di kediaman orang tuanya di Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Minggu (10/1/2021).

Dia menjelaskan, dirinya baru mengetahui adanya kecelakaan pesawat tersebut, dari berita di media. Kemudian dikabarkan pihak keluarga bahwa adiknya Isti, turut dalam kecelakaan itu.

“Baru bangun tidur saya melihat berita Sriwijaya Air hilang dan lepas kontak. Saya langsung kepikiran adik saya. Berdoa mudah-mudahan bukan adik saya yang di dalam. Ternyata, abang saya ngabarin bahwa adik saya ada di dalam situ, ada di dalam Sriwijaya yang jatuh, tahu dari suaminya,” kata Irfan.

Dari kabar tersebut, dia dan keluarganya mendatangi rumah Isti yang ditinggali bersama kedua orangtuanya di kawasan Pamulang. “Kalau suaminya dari semalam di Bandara mendatangi posko. Hari ini bersama orang tua saya ke Bandara dan ke RS Polri, untuk pemeriksaan DNA dan keterangan lain,” jelas dia.

Di mengaku, tak menaruh firasat jelek terhadap adik bungsunya itu. Setelah Jumat malam, gagal berkomunikasi dengam istri Irfan.”Jumat Malam adik saya itu video call ke istri saya, tapi tidak terangkat karena sudah tidur. Itu saja terakhir komunikasi,” ucapnya. (Han)

Berita Terkait

Leave a Comment