Serpongupdate.com – Pekan Raya Indonesia (PRI) sebagai pameran multi produk dan multi-entertainment indoor terbesar, kembali digelar pada 27 September – 7 Oktober 2018 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City.
Gelaran ketiga di tahun 2018 ini mengusung tema “Pameran Multi Produk Indoor Terbesar Bernuansa Festival”. Antara lain dengan menghadirkan “International Indie Music Festival” sebagai hiburan utama di PRI 2018 dengan menggandeng band-band Indie tanah air untuk semua genre.
Festival musik ini juga diharapkan bisa menjadi gerakan untuk membangkitkan semangat musik di Indonesia dan regional.“Selama PRI 2018 berlangsung, pengunjung akan dihibur music dari beberapa negara dan band legenda Indie serta band-band Indie versi polling yang berlangsung di hall 10 ICE BSD,” jelas Harry “Koko” Santosa selaku Deteksi Production.
PRI 2018 hadir dengan konsep kemeriahan festival hiburan antara lain Pertunjukan Konser Musikal Naura ‘Dongeng 2’, “Suara Rupa” yang merupakan ajang pertunjukan seni mulai dari tari, musik, teater dan ruang ekplorasi budaya.
“Sebagai festival yang family friendly, PRI 2018 akan mendatangkan berbagai wahana seru sebagai upaya untuk memberikan suguhan hiburan dan belanja terbaik bagi pengunjung,” ujar Ryan Adrian selaku President Director Indonesia International Expo (IIE) dalam keterangan pers yang berlangsung di Ruang Garuda, ICE BSD City pada Selasa 20 Februari 2018.
PRI 2018 juga akan menyajikan wisata kuliner “ Jajan Senggol” yang memadukan berbagai kuliner tradisional dan modern yang lengkap dari hidangan utama dan kekinian dengan nuansa “Pasar Malam”.
PRI 2018 juga menghadirkan diskon besar-besaran berbagai produk mulai dari fashion & lifestyle, otomotif, elektronik, dunia ibu & anak, UKM, furniture & interior hingga hobi, mainan dan produk unggulan lainnya. (sbr)