Serponupdate.com – Sinar Mas Land sebagai salah satu pengembang di Indonesia, ikut serta dalam pameran Indonesia Future City & REI Expo 2017 yang berlangsung pada tanggal 14-24 September 2017 di Indonesia Covention Exhibition (ICE) BSD City. Pameran properti ini terbuka untuk bisnis dan umum, sebagai ajang yang mengakomodir pertemuan berbagai pihak dalam mewujudkan kota masa depan di Indonesia.
Pameran Indonesia Future City & REI Mega Expo 2017 diikuti lebih dari 500 peserta pameran, menampilkan tiga elemen yang cukup penting dalam merancang sebuah kota cerdas di masa mendatang yang terdiri dari City branding, Industry Solution dan Communiy Activity. Untuk memuaskan mata pengunjung, acara ini juga menyuguhkan serangkaian acara dan program menarik seperti Street Carnival, Entertainment, Food Festie dan Edutainment.
Ishak Chandra, CEO Strategic Development & Services Sinar Mas Land menjelaskan, sinar Mas Land sangat senang dan bangga, berpartisipasi dalam pameran Indonesia Future City & REI Expo 2017 di Indonesia Covention Exhibition (ICE) BSD City. Sebagai leading developer di Asia kami merasa tertantang dengan adanya konsep kota mandiri, oleh karena itu kami mewujudkannya melalui BSD City sebagai kota mandiri untuk kehidupan yang lebih baik. Kami terus berupaya untuk memberikan sarana dan prasarana yang baik, sehingga memudahkan hidup para penghuninya. Harapan kami dengan adanya pameran properti seperti ini dapat memberikan informasi serta inovasi terbaru dalam pengembangan kota mandiri yang ideal.”
Future city menjadi sebuah tantangan bagi banyak pengembang properti di Indonesia, konsep kota masa depan yang berbasis teknologi informasi ini menjadi modal yang baik dalam menata kota. Sinar Mas Land, berkomitmen melakukan pembangunan terpadu dan berkelanjutan, terutama dalam pengembangan kota besar seperti BSD City, Kota Deltamas, Grand Wisata, Kota Wisata dan Nuvasa Bay Batam.
Perusahaan selalu mengedepankan sarana dan prasarana yang dibutuhkan oleh penduduknya, seperti kawasan perumahan untuk beragam tipe dan konsep, pusat perbelanjaan, fasilitas pendidikan, moda transportasi sampai dengan infraktruktur skala kota.