26 C
Tangerang Selatan
Senin, 25 November 2024
Serpong Update
ADVERTORIAL

Tim Surveyor KARS Kementerian Kesehatan Kunjungi RSU Tangsel

Serpongupdate.com – Setelah mendapatkan akreditasi paripurna bintang lima pada bulan September 2018 lalu,  RSU Kota Tangerang Selatan (Tangsel) didatangi Tim Surveyor Komite Akreditasi Rumah Sakit (KARS) Kementerian Kesehatan untuk melakukan verifikasi tahap pertama.

Kedatangan tim yang dipimpin Tati Herawati disambut Wakil Walikota Tangsel Benyamin Davnie, Plt Direktur RSU Kota Tangsel Alin Hendarlin, Asda III Teddy Meiyadi dan menejemen RSU Tangsel lainya

Tujuannya kedatangan tim itu sendiri adalah untuk memastikan rekomendasi yang diberikan Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) yang harus dibenahi manajeman.

Ditemui di Lokasi, Plt Direktur RSU Tangsel Allin Hendarlin mengatakan, kedatangan tim survei KARS pada hari ini untuk memeriksa peningkatan mutu dan keselamatan pasien, fasilitas sarana dan prasarana, dokumen, regulasi, observasi, wawancara dan konfirmasi.”Nanti ada lagi survei kedua dan pre akreditasi,” ucapnya.

rsu tangsel 1

Survei ini juga sebagai bahan evaluasi untuk terus melakukan pembenahan pelayanan, agar masyarakat sebagai pasien semakin dimudahkan“Kami berkomitmen selalu meberikan dan membuat suasana yang nyaman  kepada masyarakat yang berobat ke RSU Tangsel,” katanya.

Pemeriksaan oleh tim survei ini, menurut Allin untuk memastikan rekomendasi saat akreditasi telah dipenuhi atau belum.”Rekomendasi yang harus dipenuhi, sesuai dengan hasil temuan tim yang mengacu pada standar KARS tahun 2012. Dalam  pengecekannya ini, betul atau tidak sudah kami penuhi semua,” jelasnya sambil mengatakan bahwa RSU Tangsel siap untuk memberikan pelayanan yang optimal untuk pasien.

Sementara di tempat yang sama Wakil Walikota Tangsel Benyamin Davnie mengatakan, akreditasi paripurna wajib dipertahankan agar pelayanan kesehatan untuk masyarakat terus ditingkatkan.”Untuk sarana dan prasarana kita terus kita lengkapi untuk pelayanan kesehatan masyarakat,” tegasnya

Menurutnya simulasi akreditasi rumah sakit adalah upaya perbaikan yang akan dilakukan oleh rumah sakit dalam rangka perbaikan mutu, peningkatan kinerja dan penerapan manajemen risiko. Semuanya dilaksanakan secara berkesinambungan demi terwujudnya pelayanan yang berkualitas.”Ini evaluasi RSU. Semua syarat sudah terpenuhi. Ada juga perbaikan-perbaikan pelayanan. Kita harapkan pelayanan akan maksimal dengan adanya akreditasi ini,” ungkapnya. (adv)

Berita Terkait

Leave a Comment