28.3 C
Tangerang Selatan
Selasa, 26 November 2024
Serpong Update
Gallery

Wali Kota Airin Dukung DKI Jakarta Berlakukan PSBB

Serpongupdate.com – Wali Kota Tangerang Selatan, Airi  Rachmi Diany menyambut baik rencana pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) total yang akan diterapkan Provinsi DKI Jakarta pada pekan depan.

“Kalau PSBB dilakukan DKI ya kita seneng. Karena otomatis banyak warga Tangsel yang enggak ke Jakarta. Karena mereka banyak ke Jakarta, karena bekerja dan banyak beraktivitas. Kalau nanti misalnya ada pengurangan kegiatan aktivitas di DKI Jakarta itu pun mudah-mudahan bisa mengurangi yang positif dan OTG di Tangerang Selatan,” ucap Airin Rachmi Diany di Balai Kota Tangsel, Kamis 10 September 2020.

Menurut Airin, sampai hari ini penanganan Covid-19 di Tangerang Selatan, masih cukup terkendali. Meski pergerakan pasien terinfeksi virus tersebut terus dinamis. Airin meyakini bahwa kebijakan-kebijakannya itu dinilainya ampuh.”Kalau kemarin kita masih bisa mengatasi, OTG bisa isolasi mandiri, tidak bisa isolasi mandiri dimasukan ke RLC (rumah lawan covid), kalau ditemukan di perkantoran positif, segera kita lockdown 3 hari dengan lakukan rapid tes dan tracking,” terang dia

Namun begitu, dia yang juga ikut membahas penerapan PSBB DKI Jakarta bersama sejumlah kepala daerah lain di Jabodetabek dan Jawa Barat meminta adanya data yang terintegrasi di wilayah tersebut.

“Permintaan saya cuma satu, ada data yang terkoneksi dengan seluruh Jabodetabek, untuk rujukan dan lainnya jika rujukan di Tangsel penuh kita bisa ke DKI Jakarta, bisa ke Depok, Tangerang, Bekasi, kemanapun sehingga yang positif bisa tertolong sehingga dapat mengurangi angka kematian dan mempercepat penyembuhan Covid-19,” jelas dia. (Han)

Berita Terkait

Leave a Comment