Serpongupdate.com – Sebagai pusat perbelanjaan terdepan di Provinsi Banten dan bagian barat Jakarta, Supermal Karawaci setiap tahunnya senantiasa menghadirkan berbagai program menarik sebagai upaya menjaring pengunjung.
Mulai dari program belanja berhadiah mobil BMW tipe SUV terbaru, penampilan artis terkemuka hingga festival kuliner yang selalu ditunggu pengunjung. Selain program yang sifatnya hiburan, Supermal Karawaci juga berkomitmen dalam program sosial dengan mengusung tema “ Supermal Karawaci Peduli”
Supermal Karawaci Peduli telah menyalurkan berbagai bantuan sosial dan telah bekerja sama dengan berbagai yayasan serta instansi pemerintahan, mulai dari kegiatan kunjungan ke rumah singgah adik-adik penderita kanker (bekerja sama dengan YOAI), kegiatan renovasi Sekolah Dasar (bekerja sama dengan komunitas Voluntour) hingga merencanakan pembentukan Rumah Singgah bekerja sama dengan Yayasan Dunia Kasih Harapan. Selain itu, di setiap momentum hari besar keagamaan, Supermal Karawaci juga senantiasa menghadirkan program sosial dengan menggandeng Yayasan, Salah satunya di tahun 2018 ini adalah bekerja sama dengan Yayasan Dompet Dhuafa.
Dikatakan Managing Director PT Supermal Karawaci, Heru Nasution, kerja sama Supermal Karawaci dan Yayasan Dompet Dhuafa, salah satunya adalah penyediaan booth Zakat, lnfak dan Sedekah yang berIokasi di Atrium Tengah. Pengunjung bisa mendapatkan semua informasi mengenai kewajibannya dalam melaksanakan zakat. Dompet Dhuafa Sebagai lembaga nirlaba berkhidmat mengangkat harkat sosial kaum dhuafa dengan berzakat.
“Yayasan Dompet Dhuafa telah mengembangkan program membantu dunia dalam menangani kemiskinan melalui kegiatan kesehatan, donasi pendidikan dan pengembangan sosial. Tahun ini, Supermal Karawaci menargetkan angka Rp 150 juta bisa diraih dari pengunjung selama booth ZIS hadir mulai dari 14 Mei sampai dengan 14 Juni 2018. Supermal Karawaci sendiri telah donasi value untuk Yayasan Dompet Dhuafa senilai Rp 101.250.000,” papar Heru.
“Hari ini, Supermal Karawaci dengan bangga bisa berkumpul dengan rekan media dan anak-anak serta keIuarga Dhuafa dalam momen Buka Puasa Bersama. Sebelum berkumpul bersama anak-anak Dhuafa diajak bermain sepuasnya di Timezone terbesar di Asia Tenggara. Tidak ketinggalan. menyambut tahun ajaran baru Sekolah, mereka juga mendapatkan bingkisan sekolah,” ujar Heru, Rabu (23/5).
Heru menambahkan, kegiatan buka puasa bersama juga menghadirkan sosok Dik Doank, seorang penyanyi yang peduli dengan kehidupan dan lingkungan sosial. Acara berbuka puasa bersama ditutup dengan penyerahan secara simbolis dari Supermal Karawaci kepada Yayasan Dompet Dhuafa dan tausiah. (sbr)