Serpongupdate.com – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang di Agustus ini akan menyelenggarakan “Gowes Pramuka Jelajah Kota” dalam rangka peringatan hari Pramuka ke – 59. Adapun peserta terbuka untuk umum namun tetap dibatasi, maksimal 300 orang dan bisa mendaftar ke kantor Dispora.
“Kami laksanakan kegiatan ini dalam rangka hari Pramuka di bulan Agustus. Adapun satu kelompok maksimal hanya tiga orang,” jelas Engkos Zarkasyh saat ditemui di kantornya.
Ia menambahkan, dalam acara yang dijadwalkan terselenggara pada 29 Agustus 2020 ini, setiap peserta nantinya akan menggunakan baju pramuka. “Satu orang pakai baju pramuka dan dua orang lainnya boleh menggunakan atribut pramuka,” jelasnya.
Dalam acara “Gowes Pramuka Jelajah Kota”, pihak penyelenggara, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang telah menyiapkan enam titik pos yang harus dilewati oleh setiap peserta. Di setiap pos para peserta akan mendapatkan petunjuk dan diminta untuk melakukan suatu tantangan, demikian dijelaskan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Engkos Zarkasyh.
“Para peserta kami beri tanda warna, kemudian setiap peserta secara acak akan mendapatkan tujuan pos yang dituju sehingga mereka tidak akan berkumpul di satu titik,” terangnya, Selasa (11/8).
Dalam pelaksanaannya, kata Engkos, peserta akan mengirimkan foto hasil tantangan di setiap pos melalui aplikasi whatsapp auto reply yang telah disiapkan oleh penyelenggara. “Pelaksanaan ini betul-betul kami memperhatikan protokol kesehatan, meski dalam kondisi pandemi semoga kita bisa tetap mengambil hikmah momen hari pramuka demi bangsa Indonesia khususnya Kota Tangerang agar lebih baik dan maju lagi,” imbuhnya. (Fjn)