Honda CBR 250RR yang selama beberapa bulan terus dikenalkan oleh Astra Honda Motor kini telah menjadi primadona baru motor sport kelas 250CC.
Agar terus dikenal, Wahana Makmur Sejati yaknI Main Dealer Motor Honda area DKI Jakarta dan Tangerang atau Wahana Honda pada hari Sabtu mengadakan Regional Public Launching untuk Honda CBR250RR bagi masyarakat di Summarecon Mal Serpong.
Regional Public Launching diisi dengan pameran serta penjualan Honda CBR250RR, apparel, hiburan, disc jockey, dan ridding test bagi pengunjung mal yang ingin merasakan sensasi mengendarai CBR250RR.”Selain memperkenalkan CBR250RR, kami juga mengajak masyarakat untuk merasakan sensasi Honda CBR250RR melalui ridding test,” kata Ario, Head of Marketing Wahana Honda.
Honda CBR250RR memiliki konsep yang disebut “Total Control”. Dimana dalam konsep ini, pengendara dapat merasakan sepeda motor ada dibawah kendalinya untuk dikendarai ke mana saja. Motor akan mengikuti pengendara, berbelok cepat ke arah yang dituju, berhenti dan berakselerasi sesuai yang pengendara kehendaki.
“Sensasi inilah yang ingin diperkenalkan oleh Wahana Honda dalam Regional Public Launching. Untuk itu, sebanyak 4 unit CBR250RR ridding test dipersiapkan bagi pengunjung atau calon konsumen,” ungkap Ario saat konfrensi pers pada Sabtu, 3 Nopember 2016.
Motor ini dijual di area Jakarta dan Tangerang mulai Rp 62.950.000 hingga Rp 69.550.000. All New Honda CBR250RR tersedia 2 tipe, yakni standar (STD) dan ABS dengan pilihan warna Honda Racing Red, Anchor Graymetalic dan Mat Gunpowder Black Metalic.
Model ini dapat dipesan di jaringan Wing Dealer Wahana Honda di 21 dealer di Jakarta dan Tangerang.