31.2 C
Tangerang Selatan
Senin, 25 November 2024
Serpong Update
Gallery

Pemkot Tangerang Akan Renovasi 15 Bangunan

Serpongupdate.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang akan melakukan rehabilitasi di 15 bidang termasuk bangunan dari 52 bidang aset yang telah diterima dari Pemkab Tangerang. Salah satunya yakni bangunan Korpri yang akan diperuntukan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Tangerang.

“Rehabilitasi bangunan tersebut kami harapkan nantinya bisa bermanfaat bagi OPD, sehingga bisa memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat,” ujar Sugiharto Ahmad Bagja Kepala Badan Perencanaan Pembangunan (Bappeda) Kota Tangerang.

Selain hal itu, dalam program prioritas ABT kali ini perbaikan jalan dan saluran air juga mendapatkan perhatian khusus. Sejumlah 33 ruas jalan yang rusak direncanakan akan diperbaiki pada tahun ini.

Diungkapkan, dalam program prioritas anggaran biaya tambahan (ABT) 2020 Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang salah satunya fokus pada perbaikan infrastruktur.  Salah satunya renovasi Stadion Benteng yang dilakukan dengan mekanisme swakelola.

Sugiharto Ahmad Bagja menjelaskan mekanisme swakelola diterapkan karena kondisi pandemi saat ini yang masih terjadi. Secara teknis memanfaatkan pekerja dari dinas terkait sehingga mereka masih bekerja.

Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Tangerang Tatang Sutisna menambahkan, nantinya Stadion Benteng akan dilengkapi dengan fasilitas kursi penonton serta lintasan lari.”Untuk kapasitasnya akan dapat menampung sekitar 7.000 penonton,” terang Tatang.

Selain itu, lanjut Tatang, hasil renovasi Stadion Benteng tersebut diharapkan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas tak hanya oleh masyarakat Kota Tangerang. (Fjn)

Berita Terkait

Leave a Comment