Serpongupdate.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tengah mempersiapkan pelaksanaan vaksinasi bagi anak usia 12-17 tahun. Untuk waktu pelaksanaanya di rencanakan di mulai 19 hingga 24 Juli 2021.
Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah menjelaskan rencana pelaksanaan vaksin anak sudah dimatangkan oleh dinas kesehatan beserta dinas kependudukan dan catatan sipil Kota Tangerang.
“Kita sedang siapkan, untuk pelaksanaanya secara bertahap kemungkinan akan diawali oleh anak SMP,” ujar Wali Kota.
Sementara itu, Liza Puspadewi Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang menambahkan untuk vaksin anak atau pelajar akan dilaksanakan di wilayah atau puskesmas, hal itu guna menghindari interaksi.
“Mereka kan sudah lama gak ketemu, khawatir kalua diadakan vaksin di sekolah nanti terjadi interaksi. Kalu di laksanakan di puskesmas akan relative terkendali,” kata Liza, Jumat (16/7).
Untuk pendafatarnnya bisa melalui vaksinasi.tangerangkota.go.id.
Terpisah, Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamal menjelaskan pelajar di Kota Tangerang yang akan di vaksin jumlahnya berkisar 70 ribu jiwa, mulai dari tingkat SD hingga SMP baik itu negeri maupun sekolah swasta.
“Kami pastikan nantinya mereka harus mendapatkan izin dari orangtua lebih dulu jika mau di vaksin, tapi jika tidak mau kami tidak paksakan,” pungkasnya. (Fjn)